Tidak hanya penyedia data dan informasi statistik, BPS Lima Puluh Kota juga hadir pada Harau Run 10K - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lima Puluh Kota

Saat ini Publikasi Kabupaten Lima Puluh Kota dalam Angka 2024 dan Kecamatan Dalam Angka 2024 telah Rilis || Silahkan kunjungi limapuluhkotakab.bps.go.id untuk mengunduh publikasi dan layanan live chat; silastik.bps.go.id untuk konsultasi online; bps1308@bps.go.id untuk permintaan data melalui email; dan pst.bps.go.id untuk akses layanan statistik dari manapun dalam satu layar.

Tidak hanya penyedia data dan informasi statistik, BPS Lima Puluh Kota juga hadir pada Harau Run 10K

Tidak hanya penyedia data dan informasi statistik, BPS Lima Puluh Kota juga hadir pada Harau Run 10K

17 Desember 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota Melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (DISPARPORA) Mengundang Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lima Puluh Kota untuk ikut memeriahkan lomba lari atau Kejuaraan Harau Run 10K. Kegiatan tersebut merupakan puncak dari Kegiatan Sport Tourism Kabupaten Limapuluh Kota. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Minggu 17 Desember 2023 ini dihadiri oleh Kepala BPS Kabupaten Lima Puluh Kota Yudi Yos Elvin.

 

Dalam pernyataannya Kepala BPS Kabupaten Lima Puluh Kota menyampaikan bahwa BPS sebagai instansi vertikal berkomitmen berusaha selalu mengikuti dan mendukung seluruh program-program Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota. Tidak hanya dari sisi penyediaan data dan informasi statistik saja, namun BPS juga akan selalu berusaha memenuhi undangan dari setiap event yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota, sebagai wujud dari kolaborasi yang baik Antara BPS dan Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota, termasuk turut serta bersama OPD dalam pelepasan peserta Lomba Harau Run 10K pada tanggal 17 Desember 2023 di Halaman Kantor Bupati Lima Puluh Kota yang nanti akan finish di objek wisata Aka Barayun Lembah Harau.

 

Kepala BPS Kabupaten Lima Puluh Kota juga menyampaikan bahwa Kolaborasi yang baik tersebut tentu akan menentukan keberlangsungan program-program yang baik itu sendiri sehingga dapat pertahankan dan dikembangkan pada masa yang akan datang. (harrya)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten Lima Puluh Kota

(BPS-Statistics Lima Puluh Kota Regency)

Jl. Simpang Kompi C No. 26A Sarilamak

Telp (0752) 7754299

Mailbox : bps1308@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik