BPS Kabupaten Lima Puluh Kota Persiapkan ST2023 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lima Puluh Kota

Bantu kami menjadi lebih baik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data ini melalui tautan: http://s.bps.go.id/skd2025-1308.Berikan penilaian Bapak/Ibu terhadap pelayanan yang telah kami berikan baik itu secara Online maupun datang langsung ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Lima Puluh Kota.

BPS Kabupaten Lima Puluh Kota Persiapkan ST2023

BPS Kabupaten Lima Puluh Kota Persiapkan ST2023

10 Maret 2023 | Kegiatan Statistik


Sarilamak, 10 Maret 2023. Sensus Pertanian 2023 (ST2023) sudah di depan mata, BPS Kembali akan merekrut petugas ST2023. Pengumuman open recruitment pun sudah diedarkan disosial media resmi BPS Kabupaten Lima Puluh Kota, sehingga proses pendaftaran sudah bisa dilakukan pada link yang disediakan.

Menindaklanjuti hal tersebut Kepala BPS Kabupaten Lima Puluh Kota Hendro Seprita Deza mengundang Tim Kerja ST2023 dan jajarannya pada rapat persiapan ST2023. Pada rapat tersebut.  Hendro Seprita Deza meminta pada Tim Kerja ST2023 dan jajarannya agar mempersiapkan segala sesuatunya untuk lancarnya kegiatan ST2023, mulai dari mitigasi resiko, open recruitment, administrasi, hinga tahap akhir ST2023.

Rapat yang berlangsung selama tiga jam efektif tersebut mengumpulkan banyak ide dan pendapat dari tim kerja ST2023 dan jajaran pegawai, ini adalah salah satu bukti antusias dan semangatnya tim kerja ST2023 dan jajaran pegawai  dalam menyambut kegiatan berskala nasional ini yaitu ST2023.

*dt

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten Lima Puluh Kota

(BPS-Statistics Lima Puluh Kota Regency)

Jl. Simpang Kompi C No. 26A Sarilamak

Telp (0752) 7754299

Mailbox : bps1308@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik