PENETAPAN CALON PETUGAS SE2016 KABUPATEN LIMA PULUH KOTA - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lima Puluh Kota

Bantu kami menjadi lebih baik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data ini melalui tautan berikut: s.bps.go.id/skd2025-1308. Berikan penilaian Bapak/Ibu terhadap pelayanan yang telah kami berikan baik itu secara Online maupun datang langsung ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Lima Puluh Kota.

PENETAPAN CALON PETUGAS SE2016 KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

PENETAPAN CALON PETUGAS SE2016 KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

17 Maret 2016 | Kegiatan Statistik


Keputusan Panitia Seleksi Calon petugas Sensus Ekonomi 2016 Berdasarkan hasil tes Administrasi, Tes Tertulis dan Tes Wawancara menetapkan nama-nama yang tercantum dalam lampiran ( download disini ) sebagai Calon Petugas Sensus Ekonomi Kabupaten Lima Puluh Kota dengan ketentuan sbb :

  1. Calon petugas Sensus Ekonom 2016 yang dinyatakan Lulus (PCL dan PML) wajib melakukan Daftar Ulang di BPS Kabupaten Lima Puluh Kota dan yang tidak melakukan dinyatakan gugur dan akan digantikan oleh Cadangan.
  2. Daftar Ulang untuk Calon Petugas Sensus Ekonomi 2016 (SE2016) mulai tanggal 21 s/d 24 Maret 2016, Khusus untuk Calon Petugas SE2016 dari Kecamatan Harau mulai Hari Jum'at Tanggal 18 Maret 2016 Jam 08.00, sekaligus untuk mengikuti Apel Siaga Sensus Ekonomi 2016 (Pakaian Bebas Rapi dan bersepatu) di BPS Kabupaten Lima Puluh Kota.
  3. Bagi Calon Petugas Sensus Ekonomi 2016 (SE2016) yang merupakan Pegawai Kantor Camat, Nagari atau Jorong, Pegawai Honorer (Guru) maupun Pegawai Swasta harus membawa Surat Ijin Bebas Tugas dari Atasan untuk mengikuti Pelatihan dan Selama Pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016 (1 Mei - 15 Juni 2016) pada saat daftar ulang, bagi yang tidak membawa Surat Ijin tersebut dianggap gugur sebagai calon Petugas Sensus Ekonomi 2016.
Demikianlah keputusan ini disampaikan untuk dimaklumi dan dipergunakan sebagaimana mestinya.


Sarilamak, 17 Maret 2016

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten Lima Puluh Kota

(BPS-Statistics Lima Puluh Kota Regency)

Jl. Simpang Kompi C No. 26A Sarilamak

Telp (0752) 7754299

Mailbox : bps1308@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik